Gerak Jalan Hingga Senam Nusantara, PKS Sumedang Menyapa Masyarakat
PKS Menyapa merupakan program nasional yang secara serentak dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia.
Dewan Pengurus Daerah Partai Keadilan Sejahtera Kabupaten Sumedang menggelar gerak jalan sehat dan senam nusantara dalam rangka mensukseskan program nasional PKS Menyapa yang saat ini dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia, Minggu (30/10).
Ketua DPD PKS Sumedang, Yana Flandriana, mengaku, kegiatan PKS Menyapa di Kabupaten Sumedang tersebar di 7 titik.
Berikut titik lokasi Gerakan PKS Menyapa di Kabupaten Sumedang :
1. Halaman Sabusu Jatinangor
2. Perum SBG Cimanggung
3. Pasar Temabakau Tanjungsari
4. Alun-alun Tegal Kalong
5. Halaman Kantor Desa Paseh Kidul
6. Pantai Cibungur Darmaraja
7. Desa Serang Cimalaka
“Kegiatan ini merupakan ajang konsolidasi juga silaturahmi diantara kader PKS,” kata Yana kepada wartawan di Alun-alun Tegal Kalong.
Selain itu juga, kegiatan ini untuk mensosialisasikan lambang baru PKS. Karena pada pemilu 2024 nanti, PKS menggunakan lambang baru dengan dominasi warna putih, orange dan hitam.