Fraksi SumedangKabar Fraksi

Lindungi Generasi Muda, Fraksi PKS Dukung Perda Pencegahan Narkotika

Harus Ada Kolaborasi Bersama Cegah Narkoba

FRAKSI PKS, Sumedang — Pemerintah Daerah bersama DPRD Kabupaten Sumedang saat ini sedang menggulirkan pembahasan Rancangan Peraturan Daerah tentang Fasilitasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Gelap Narkotika dan Prekursor Narkotika.

Anggota Fraksi PKS drg. Rahmat Juliadi, M.HKes yang tergabung ke dalam Pansus II, yaitu Pansus yang membahas raperda tersebut mengatakan, Fraksi PKS sangat mendukung raperda tersebut untuk ditetapkan menjadi perda di Sumedang.

Dirinya menilai, perda penanggulangan narkoba tersebut sangat penting guna melindungi masyarakat terutama generasi muda.

“Perda penanggulangan narkoba ini juga sangat penting, karena masyarakat banyak yang mulai terpapar obat terlarang itu. Dan itu rata-rata generasi muda, yang bisa merusak masa depannya, kalau tidak dilindungi akan semakin rusak,” ujarnya.

Rahmat menuturkan, pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada Pemda Sumedang yang telah mengusulkan raperda tersebut. Yang mana, kata Rahmat telah dinantikan sejak lama.

“Kami sangat apresiasi, terima kasih sudah diusulkan. Mudah-mudahan mengurangi atau menghilangkan sama sekali peredarsn gelap narkotika di Sumedang,” tuturnya.

Namun, guna menyukseskan pencegahan peredaran narkotika itu, Rahmat mengatakan, diperlukan kerjasama semua unsur. Mulai dari pihak terkait sampai semua lapisan masyarakat.

“Meskipun itu perjuang berat, kita harus kolaborasi, dari BNN, tokoh masyarakat dan seluruh unsur masyarakat. Agar kalau sudah ditetapkan (menjadi perda) betul-betul bisa dilaksanakan,” katanya.

Selengkapnya
Back to top button